Menghilangkan Hasil Error (#DIV/0!) Dalam Suatu Pembagian Angka

Tips Microsoft Excel : Menghilangkan Hasil Error (#DIV/0!) Dalam Suatu Pembagian Angka

Mungkin diantara teman-teman pernah mengalami ketika membagi suatu angka atau membandingkan antara angka yang satu dengan angka lainnya bukan angka lagi yang muncul tapi justru tulisan seperti ini :

#DIV/0!

Dan hal tersebut cukup mengganggu kita, nah hal itu bisa kita akali dengan menggabungkan Fungsi Logika yaitu Fungsi IF dengan Fungsi Informasi yaitu  Fungsi Iserror.

Penggabungan ini untuk mengakali jika perbandingan yang ada terdapat angka 0 (nol), dan biasanya #DIV/0! karena angka yang menjadi Pembanding itu 0 (nol).

Yuk kita mulai, tapi saran saya update status ma yang lainnya tunda dulu ya hehehehe.

Andaikan kita punya data seperti gambar 1 dibawah ini :

Gambar 1

Nah data diatas kita ingin mencari persentase pertumbuhan perkembangan penjualan antara bulan yang sama dalam tahun yang berbeda. Biasanya kita mengetikkan rumus yang simple untuk mendapatkan angka persentase yang diinginkan yaitu :

=E8/C8

Ini BETUL selama angka pembanding yang berada ditahun sebelumnya yaitu 2009 tidak terdapat angka 0 (nol), seandainya kita tetap menggunakan rumus diatas maka hasilnya untuk Barang B adalah :

#DIV/0!

Nah ada cara lain untuk mengakali tidak munculnya seperti hal diatas, dan disini kita menggabungkan Fungsi Logika yaitu Fungsi IF dengan Fungsi Informasi yaitu  Fungsi Iserror.

Funsi Iserror merupakan salah satu dari sembilan Fungsi yang berasal dari Fungsi Is, dimana fungsi ini digunakan untuk menguji tipe sebuah nilai atau referensi (Microsoft Excel 2007 : Membangung Rumus dan Fungsi, Penerbit Andi).

Dan rumus yang kita buat untuk dalam kasus diatas adalah :

=IF(ISERROR(E8/C8),0,(E8/C8))

Artinya Jika perbandingan di Cell E8 dengan Cell C8 terdapat kesalahan dalam hal ini muncul #DIV/0! maka angka yang muncul nantinya adalah 0 (nol), jika tidak terjadi kesalahan tetap menggunakan hasil perbandingan antara Cell E8 dengan Cell C8.

Simple kan dan hasilnya adalah seperti dibawah ini :

Gambar 2