Sebuah rahasia mengejutkan dari sebuah penelitian atas kehidupan pria bahwa pria yang menikah muda akan memiliki anak yang lebih sehat dibandingkan pria yang menikah tua.
Alasannya, karena setiap tahunnya 1 persen hormon testosteron yang dimiliki pria akan menurun. Akibatnya adalah, produksi sperma pria akan menurun baik kualitas maupun kuantitasnya. Padahal kualitas sperma menentukan kesehatan anak.
Jadi semakin tua pria memiliki anak, semakin tinggi risiko anaknya terlahir cacat seperti autis, schizophrenia dan beberapa sindrom berbahaya lainnya.
Para ahli reproduksi pun menjelaskan fakta tersebut. Menurut mereka, setiap 16 hari sel-sel yang memproduksi sperma dan bertugas menentukan kode genetik akan mengalami proses pembelahan sel. Artinya semakin tua umur seseorang, sel-sel itu semakin banyak yang membelah dan kode genetik pun menjadi rentan berubah.
Hal itulah yang membuat penurunan kualitas genetik dan membuat anak yang dilahirkan menjadi cacat. Jadi para pria, sebaiknya menikahlah sebelum usia Anda bertambah tua dan risiko anak terlahir cacat pun bisa dikurangi.
Nah, bagi anda yang ingin punya anak yang lebih sehat, segera menikah sebelum sperma anda kadaluarsa.